KOMPAS.TV - Sebuah mobil bak terbuka yang mengangkut 20 orang penumpang yang hendak pergi wisata ke pantai, mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Gerung, Lombok Barat.
Menurut saksi, sebelum kecelakaan terjadi mobil sempat oleng setelah melewati sepeda motor, hingga terguling sebanyak 3 kali dan akhirnya menabrak pohon di pinggir jalan.
1 anak berusia 8 tahun meninggal dunia, dan 16 penumpang harus dirawat di rumah sakit karena luka.
Polisi mengimbau agar mobil bak terbuka tidak dijadikan mobil penumpang, karena minimnya faktor keselamatan.
Baca Juga Kecelakaan Beruntun 5 Kendaraan yang Sebabkan 6 Orang Terluka, Begini Kronologinya di https://www.kompas.tv/regional/591080/kecelakaan-beruntun-5-kendaraan-yang-sebabkan-6-orang-terluka-begini-kronologinya
#lombokbarat #kecelakaan #mobilpikap #mobilwisata #gerung
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/591258/kecelakaan-mobil-pikap-di-lombok-barat-1-balita-tewas-16-terluka