Surprise Me!

[FULL] Pidato Perdana Qodari Jadi KSP: Singgung Prabonomics hingga Puji Dedi Mulyadi

2025-09-18 104 Dailymotion

BANDUNG, KOMPAS.TV Kepala Staf Presiden, Qodari berpidato perdana secara umum di depan Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi dan Menteri Perumahan, Maruarar Sirait di Bandung pada Kamis (18/9/2025).

Dalam pidatonya, Qodari menyinggung soal Prabowonomics hingga memuji Dedi Mulyadi.

"Presiden Prabowo punya program sangat banyak, tapi kalau saya sederhanakan Bapak Ibu sekalian. Saya menyebutnya Prabonomics," ujar Qodari.

Qodari mengatakan bahwa Provinsi Jawa Barat pertumbuhan ekonomi di atas Tingkat nasional.

"Hebat, jadi penduduknya besar, wilayahnya luas, tapi ternyata Pak Deddy mampu membawa Jawa Barat menjadi provinsi dengan pertumbuhan ekonomi lebih tinggi daripada tingkat nasional," ujar Qodari.

Video Editor: Awan

Produser: Theo Reza

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/618244/full-pidato-perdana-qodari-jadi-ksp-singgung-prabonomics-hingga-puji-dedi-mulyadi