Surprise Me!

Akar Lapuk, Pohon Trembesi Tumbang Timpa 1 Minibus di Padang | KOMPAS PETANG

2025-10-09 0 Dailymotion

PADANG, KOMPAS.TV - Diduga karena pelapukan pada bagian akar, pohon pelindung di kawasan Bypass, Padang, Sumatera Barat tumbang.

Batang pohon menimpa satu unit mobil minibus.

Peristiwa pohon tumbang terjadi saat mobil minibus menurunkan penumpang di Kilometer 7, jalur Bypass, Padang, Provinsi Sumatera Barat pada Kamis (9/10/2025) pagi.

Pohon jenis trembesi ini tumbang diduga akibat pelapukan pada bagian akar.

Tidak ada korban jiwa, namun mobil minibus mengalami kerusakan parah dan kemacetan panjang terjadi lebih dari satu jam.

Baca Juga Detik-Detik Hujan Deras dan Angin Kencang di Tangsel, Pohon Tumbang 1 Orang Terluka | KOMPAS MALAM di https://www.kompas.tv/regional/621773/detik-detik-hujan-deras-dan-angin-kencang-di-tangsel-pohon-tumbang-1-orang-terluka-kompas-malam

#pohontumbang #mobil #padang

_

Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/622108/akar-lapuk-pohon-trembesi-tumbang-timpa-1-minibus-di-padang-kompas-petang